-->
Showing posts with label BAGAIMANA MEMULAI USAHA CATERING. Show all posts
Showing posts with label BAGAIMANA MEMULAI USAHA CATERING. Show all posts

MEREVIEW BISNIS KELUARGA UNTUK SCALE-UP

 Aku melihat kembali video orderan tumpeng pertama yang aku upload di youtube tertulis tanggal 13 Januari 2018, sekarang sudah 2022, artinya usaha Neo Catering 919 ini sudah empat tahun lebih, upaya yang dimulai dari iseng, ditekuni menjadi duit, dan menjadi sumber pendapatan income dari promosi digital. Di sini, aku tidak koar-koar UKM Go Digital. 

Sudah ada kementrian yang mengurusi dan mensupport agar UMKM Melek digital dan memperbesar usahanya melalui promosi online / internet. Tulisan ini semoga menjadi inspirasi bagi kawan-kawan yang sedang galau bagaimana memulai usaha dari rumah. Kuncinya adalah mulai saja, selanjutnya Anda akan dibimbing oleh Gusti Allah kemana langkah dan arah Jalan Lurus Bisnis Anda. 


TAMPILAN VIDEO YANG APA ADANYA 

Ada dua pendapat yang saling memperkuat tentang pentinya tampilan video. Golongan pertama yakin dengan tampilan editing, penataan musik, teks dan narasi sebagai iklan sehingga mempengaruhi klien menjadi trust dan langsung closing. Pendapat kedua, menampilkan video yang apa adanya, bahkan cukup dengan kamera hp, tanpa editing, langsung live, rekam dan upload. 

Keberhasilan mengelola, menerima order nasi kotak, tumpeng semarang, aqiqah, snack, prasmanan, catering pernikahan dan memunculkan nama Neo catering 919, memberikan aku ide untuk buka jasa Konsultasi Buka Usaha Catering Nasi Kotak dan Tumpeng di seluruh wilayah Indonesia. 

Tugas saya sebagai konsultan adalah membantu klien untuk dapat orderan catering secara online/digital, dengan segmen khusus / tertentu, sebagaimana kemampuan dari klien, ada yang mampu langsung buka catering besar pernikahan dengan sekali deal Rp 50 Juta - 1 Milyar, sementara yang lain mampunya deal antara 500 ribu - 2 jutaan. 

MEMPERBESAR USAHA DENGAN MENGAJAR BISNIS CATERING 

Ketekunan demi ketekunan seperti menulis blog terkait hipnoterapi, nlp, public speaking, coaching, akhirnya aku menemukan satu benang merah yaitu mencampur berbagai macam pengalaman menjadi sintesa, mengerucut pada jasa Coaching Usaha Kuliner. 

Di dalamnya ada mindset yang perlu dibongkar dan dibetulkan melalui pendekatan hypnosis, dan berbincang dengan bawah sadar klien, Proses modelling yang melibatkan skill NLP dan Coaching, Presentasi usaha secara offline dan online dengan Public Speaking Presentation. Semua saling terkait dan tidak dapat dilepaskan. 

Ada kalanya kami bergelut di sisi mindset klien dengan berbagai macam belenggu mental, trauma, asumsi serta believe yang tidak memberdayakannya, entah secara langsung dipilihnya atau terinstall tanpa disadarinya. Sebagai contoh, bagaimana seseorang yang mengalami kekecewaan terhadap pasangan nya lalu memilih keyakinan bahwa dirinya sampai kapanpun tidak akan pernah bertemu dengan cinta sejati. 

BIMBINGAN USAHA CATERING JARAK JAUH 

Enaknya cocahing jarak jauh itu, baik coach dan coachee nya sama-sama punya waktu untuk praktek materi yang diajarkan, Coach dapat melakukan evaluasi seberapa jauh efektivitas ilmu dan action klien-nya, plus menyiapkan materi apa saja yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan klien demi terwujudnya kesejahteraan melalui bisnis Catering. 

dengan mengajar maka Coach mendapatkan ilmu yang juga dapat dipraktekkan di bisnisnya yang sama yaitu usaha Catering, Studi kasus Coach di bisnis dapat diturunkan kepada klien begitu pula sebaliknya, problem solving klien dapat diaplikasikan di bisnis sang Coach. Kabar baiknya adalah meskipun memiliki bisnis yang sama, tetapi ada batasan berupa teritori klien. 

Coach Bisnis Neo Catering 919 Semarang, dengan wilayah JAwa tengah, tidak akan diambil klien Caoching nya dimana mereka melayani klien di Jakarta, Surabaya, Bali, Makassar, Lampung, Papua, Medan dan Kota besar lainnya. 

TULIS DAN PROMOSIKAN SAJA 

Aku pun tidak dapat meramal masa depan, entah mana yang lebih lancar, laku apakah usaha catering di Semarang atau Jasa Coaching Memulai usaha Catering, sebar saja, lihat respon pasar dan bagaimana hasilnya, aku anggap hal ini sebagai aksi tes dan ukur melalui tulisan dan video yang aku buat di sosial media. 

Kesannya kok, tidak professional sih? Kenapa tidak clear? Tidak Jelas? He he he santai saja, lha wong aku juga menulis demi konten adsense blog, siapa tahu semuanya ramai bersamaan, misal pencari konten bagaimana menulai usaha catering rumahan, lalu baca artikel ini, tertarik ikut mentoring coaching plus promosi Catering ku juga ramai, kan dapat semuanya. 

Saat ada order nasi kotak dan tumpeng, catering pernikahan, prasamanan dan snack maka aku jadikan konten artikel, video streaming youtube, dan hasilnya ketika konten tayang dan viral maka saldo adsense otomatis nambah, branding semakin kuat. Begitu pula untuk klien yang daftar Mentoring usaha dari Rumah, dapat semuanya. 

KOK ADA PROMOSI KELAS YOUTUBE JUGA?

Siapa siah di zaman sekarang yang tidak tertarik mendapat uang dari youtube? entah sebagai youtuber adsense, atau jual produk dan jasa melalui youtube. Apakah belum cukup bagaimana seorang penjual barang langsung dapat orderan satu kontainer karena promosi video youtube yang sederhana? Dan kau juga merasakan hal yang sama untuk jual produk/jasa. 

Diantara seorang klien yang pernah belajar youtube bersamaku yaitu pengusaha soto tengkleng kendal dan motivator, Pak Asep yang juga peserta Training NLP Practitioner di Hotel Ibis Semarang beberapa waktu lalu. Di tengah kebuntuan usahanya, beliau mencoba track youtube dan mentoring selama 30 hari dengan tugas -tugas upload konten. 

Sebagaimana perhatian kita, maka disitulah tumbuh apa yang kita perhatikan, kita menjadi terhubung, berkembang dan semakin sukses di bawah bimbingan mentor. Ingat Kaidah Attention - Connection. Sebagaimana Anda terbawa ke blog dan channel youtube saya. 

KONSULTAN USAHA CATERING ONLINE



ILYAS AFSOH - 0896.1065.9643
NEO CATERING 919 | CONSULTING 

HYPNO-SLIDE

Back to Top